Notification

×

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (DPRD)

Gawai Dayak (DPRD)

Gawai Dayak (PH)

Gawai Dayak (PH)

Gawai Dayak stg (3)

Gawai Dayak stg (3)

GAWAI Dayak stg (2)

GAWAI Dayak stg (2)

Gawai Dayak stg (1)

Gawai Dayak stg (1)

Gawai Dayak stg (4)

Gawai Dayak stg (4)

Gawai Dayak DTG (5)

Gawai Dayak DTG (5)

Peletakan Batu Pertama GPSK Imanuel Dihadiri Masius Saulus

Sabtu, 29 Juli 2023 | 19.23.00 WIB Last Updated 2023-07-31T06:25:01Z

 


Kapuas Halu,transkapuas.com - Rumah ibadah merupakan sarana keagamaan yang penting bagi pemeluk agama di suatu tempat. Selain berfungsi sebagai simbol keberadaan pemeluk agama, rumah ibadah juga merupakan tempat penyiaran agama serta sebagai tempat melakukan ibadah.


Seperti halnya GPSK Imanuel yang berada di dusun Puak juga akan melakukan pembangunan gedung gereja dengan dilaksanakannya peletakan batu pertama, kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Sinode Gereja Persekutuan Sidang Kristus Pdt.Natanel,MA, Camat Seberuang, Ketua Daerah GPSK Kapuas Tengah Pdt.Frans Rohi, Masius Saulus yang juga sebagai Caleg Dapil Kalbar 7 dari Partai PSI serta tamu undangan lainnya juga hadir dalam kegiatan tersebut.


Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gereja Persekutuan Sidang Kristus Imanuel berada di Dusun Puak Desa Nanga Lot Kecamatan Seberuang Kabupaten Kapuas Hulu.


Dalam kesempatan tersebut Masius Saulus saat menyampaikan sambutannya berharap dengan di bangunnya gereja tersebut dapat menjadi semangat baru bagi jemaat setempat.


Tidak hanya itu dibangunnya gereja tersebut dia juga diharapkan dapat menambahkan iman bagi jemaat setempat dan semakin terjalin kekompakan  Sabtu (29/7/2023).


“Harapan kita dengan adanya gereja ini kedepan jemaat dapat berkumpul untuk memupuk iman dan menciptakan rasa kekeluargaan yang tinggi”, ungkapnya.


Pemuda yang aktif di dalam persekutuan gereja tersebut berharap dengan akan dibangunnya Gereja Persekutuan Sidang Kristus Imanuel Puak kedepan dapat berdampak positif bagi warga sekitar.


Dirinya juga mengucap terimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat baik masyarakat maupun Pemerintah Daerah setempat dalam membangun gereja tersebut.


Penulis : Kornelis

(Ed / K. Robenson)

×
Berita Terbaru Update