Notification

×

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (DPRD)

Gawai Dayak (DPRD)

Gawai Dayak (PH)

Gawai Dayak (PH)

Gawai Dayak stg (3)

Gawai Dayak stg (3)

GAWAI Dayak stg (2)

GAWAI Dayak stg (2)

Gawai Dayak stg (1)

Gawai Dayak stg (1)

Gawai Dayak stg (4)

Gawai Dayak stg (4)

Gawai Dayak DTG (5)

Gawai Dayak DTG (5)

Bupati Sekadau Buka Turnamen Sepak Bola HUT RI ke 78 Kabupaten Sekadau

Rabu, 09 Agustus 2023 | 20.38.00 WIB Last Updated 2023-08-14T08:43:16Z


SEKADAU, TRANSKAPUAS.COM - Bupati Sekadau membuka Turnamen Sepak Bola dalam rangka HUT RI ke-78 tahun 2023 Kabupaten Sekadau. Kegiatan turnamen digelar di lapangan Sepak Bola Ej. Lantu Sekadau, Rabu (9/8/2023). 


Dalam Sambutan Bupati Sekadau sekaligus membuka kegiatan Turnamen Sepakbola menyampaikan bahwa ada kurang lebih 90 Club yang mengikuti turnamen dalam rangka HUT RI ke-78 tahun 2023 di Sekadau. 


"Saya minta kepada panitia dan official agar sama-sama menjaga situasi kondusif selama kegiatan turnamen," kata Aron. 


Bupati juga mengatakan, setiap tahun dilaksanakan kegiatan turnamen sepakbola dalam rangka mencari bibit atlit di Kabupaten Sekadau. 


"Saya berharap kepada para peserta turnamen agar bisa menampilkan permainan yang baik dan menarik, agar penonton yang menyaksikan lebih ramai," ucapnya. 


"Kami juga meminta kepada pihak keamanan TNI-POLRI, perlu kerjasama kita antara satu dengan lainnya agar situasi terjaga dengan baik," tambah Aron. 


Aron juga menyampaikan apresiasi dan sangat mensupport kegiatan ini, karena bola kaki sangat diminati di kabupaten Sekadau. 


"Kami dari pemerintah daerah sangat mensupport karena bola kaki ini sangat diminati di Kabupaten Sekadau dan seluruh Indonesia. Kalah menang soal biasa, pasti ada yang kalah dan ada yang menang dalam setiap pertandingan," pungkasnya. 


Sebelum pembukaan turnamen, juga dilakukan pertandingan eksebisi antara ASN dengan Alstar Legen Sekadau, dalam pertandingan ini juga diikuti oleh Bupati Sekadau, Aron dari Club ASN .


Hadir dalam kegiatan ini, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sekadau, Kepala SKPD dilingkungan Pemkab Sekadau, Plt. Camat Sekadau Ketua Umum KONI Sekadau, Ketua PSSI Kab. Sekadau , Kapolsek Sekadau Hilir, Ketua Panitia dan Undangan lainnya. (Sy) 

×
Berita Terbaru Update