Notification

×

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (DPRD)

Gawai Dayak (DPRD)

Gawai Dayak (PH)

Gawai Dayak (PH)

Gawai Dayak stg (3)

Gawai Dayak stg (3)

GAWAI Dayak stg (2)

GAWAI Dayak stg (2)

Gawai Dayak stg (1)

Gawai Dayak stg (1)

Gawai Dayak stg (4)

Gawai Dayak stg (4)

Gawai Dayak DTG (5)

Gawai Dayak DTG (5)

Pemdes Rirang Jati Serahkan 18.000 Bibit Ikan Kepada Poktan

Jumat, 16 Juni 2023 | 12.29.00 WIB Last Updated 2023-11-28T05:44:32Z

 


Sekadau, transkapuas.com – Tidak hanya di bidang pertanian, Pemerintah Desa Rirang Jati Kecamatan Nanga Taman Kabupaten Sekadau juga memberikan bantuan berupa benih Ikan kepada kelompok Tani (Poktan) di desa Rirang Jati.

 

Kepala media ini, Suhardia, Kades Rirang Jati mengatakan pemdes Rirang Jati sudah memberikan bibit ikan kepada Poktan Dua Sekawan 1. Pemberian benih bibit ikan ini untuk membantu Poktan di bidang perikanan dan mensukseskan program pemerintah daerah yaitu IP3K.

 

“Hari ini, kembali kita serahkan bantuan kuarng lebih 18. 000 bibit ikan kepada kelompok tani Dua Sekawan 1. Pemberian bibit ikan ini bertujuan supaya masyarakat kita tidak membeli lauk pauk dipasar, karena kita tau harga di pasar sanggat tinggi,” ucap Suhardia, Jumat (16/6/2023).

 

“Tentunya sesuai dengan program pemerintah daerah kabupaten Sekadau yaitu IP3K, maka kita berikan bantuan benih ikan ini dan semoga bisa menjadi manfaat bagi masyarakat kita dan bisa berkembang, sehingga ke depan masyarakat kita bisa mengurangi mengkonsumsi ikan laut,” sambung Dia, nama sapaan akrap kades Rirang Jati tersebut.

 

Beliau juga mengatakan pemerintah desa Rirang jari Serius menangani setiap kelompok tani yang ada di desa Rirang Jati.

 

“Pemerintah desa Rirang jati serius menangani permasalahan poktan yang ada di Rirang Jati. Baik di bidang pertanian maupun perikanan,” ucap kades.

 

“Desa Rirang Jati selain cocok untuk pertanian, juga cocok untuk perikanan, oleh sebab itu kami mensuport den mendukung program ini, dan nantinya akan kita kembangkan lagi, sehingga para kelompok tani ini bisa menghasilkan penghasilan yang memuaskan,” tutup Suhardia. (sy)

 

×
Berita Terbaru Update