Notification

×

TK

TK

Wabup

Wabup

Sintang 1

Sintang 1

Mantap, Kades Rirang Jati Hadiri Rapat Evaluasi Kegiatan Pembangunan Sarana Dan Prasarana Desa Di Jakarta

Kamis, 15 Desember 2022 | 14.52.00 WIB Last Updated 2022-12-15T07:52:23Z
Foto: Suhardia, Kades Rirang Jati 


SEKADAU, transkapuas.com - Kepala Desa (Kades) Rirang Jati kecamatan Nanga Taman kabupaten Sekadau Kalimantan Barat menghadiri Rapat Evaluasi Kegiatan Pembangunan Sarana dan Prasarana Desa dan Perdesaan tahun Anggaran 2022 di Hotel Pullman Central Part Jakarta, 13 sampai 15 Desember 2022.



Kepada media transkapuas.com, Suhardia Kades Rirang Jati menyampaikan dengan semangat bersama masyarakat, maka beliau harus siap dikirim kemana saja demi desanya. 



"Bersama semangat masyarakat desa Rirang Jati khususnya dusun Nuak, maka kita sebagai kades selalu siap di kirim ke mana pun," kata Suhardia. 



"Beberapa bulan yang lalu kita diutus ke Bogor, sekarang kita kembali diutus ke Jakarta dalam rangka evaluasi dan sekalian promosi desa wisata nusantara 2022," tambahnya. 



Beliau juga berharap dengan adanya tempat wisata di desa Rirang Jati, ekonomi masyarakat bisa meningkat. 



"Saya berharap dengan adanya desa wisata di desa Rirang Jati, khusus dusun Nuak ekonomi masyarakat di dusun Nuak meningkat," harapnya.



Desa Rirang Jati merupakan satu-satunya desa di kabupaten Sekadau yang masuk wisata desa Nasional. 



"Wisata desa yang ada di dusun Nuak ini merupakan satu-satunya desa di kabupaten Sekadau yang masuk wisata desa Nasional," tutup Suhardia (sy) 

×
Berita Terbaru Update